Halaman:Detective Chiu.pdf/34

Halaman ini telah diuji baca

32

TJILIK ROMAN'S

benernja aku telah lama diberi itu gelang oleh Sin-hock, maka aku pun mengakuh betul begitu......

Ching-hua berenti sebentar buat kumpulkan ingetannja, sedangkan detective Chiu dengan penuh perhatian terus mengikuti penuturannja itu gadis tjantik, tundangan dari iapunja pembantu.

„Selandjutnja......!”

„Selandjutnja ia undjukan djuga kepadaku ia punja gelang-giok jang katanja ada pemberian dari ibunja,tinggalan dari mamah-tjang, precies seperti Sin-hock pun menerangkan bahua gelang-giok jang diberikan padaku pun ada tinggalan dari ibunja 'ntjek Tjung-king, ajahnja Sin-hock.

„Dengan tida sangsi-sangsi lagi aku lulusi djuga permintaannja akan meliat gelang-giok kepunjaanku, lantas aku adjak padanja buat masuk kedalem kamarku dengan aku perlakukan sepantesnja seperti terhadep sudara-sendiri, kerna toch ia ada sudara-misan dari...... bakal suamiku.

„Kamudian aku minta pada papah itu gelang-giok jang memang aku titipkan padanja untuk disimpan dilemari besi”.

Ching-hua kumpulkan lagi sumangatnja buat bisa meneruskan iapunja penuturan, sementara itu detective Chiu menjatet semua pembitjaraannja nona Ching-hua dibagian-bagian jang perlu dalem iapunja buku notes sembari manggut-manggutkan kepalanja, tetapi dari sorot matanja mengundjukkan bahua detective ini sembari bekerdja sambil puter otaknja dengan keras.

„Sekombalinja aku meminta itu gelang giok dari papah, didalem kamar sudah tersedia dua glas terisi minuman jang aku kira ini tentu ada babuku jang sediakan. Aku kasi pada Sui-niang itu gelang-giok buat dipadu dengan iapunja, tetapi sebelonnja ia mau