Halaman:20 tahun G.K.B.I.pdf/29

Halaman ini tervalidasi

GABUNGAN KOPERASI BATIK INDONESIA.
URAIAN SINGKAT TENTANG SEDJARAH PERKEMBANGANNJA.

BAB. I

MELIHAT Gabungan Koperasi Batik Indonesia (G.K.B.I.) dalam bentuknja jang sekarang sebagai hasil dari perdjuangan melawan penindasan² dan tekanan baik setjara ekonomis maupun politis dari adanja sistim ekonomi kolonial pada semendjak zaman pendjadjahan Belanda jang kemudian dalam berbagai bentuknja jang baru ditjoba untuk diteruskan oleh sementara golongan jang ingin tetap memperoleh keuntungan2 dari posisinja seperti jang dahulu telah dinikmatinja berkat adanja sistim ekonomi kolonial Belanda, selajaknja segenap pengusaha pembatikan menengok kebelakang untuk melihat bagaimana situasinja dalam zaman pendjadjahan kolonial Belanda dan kemudian Djepang serta melihat pula perkembangan dari usaha jang tak henti²nja dari pelopor² dan perintis² pembentukan Gabungan Koperasi Batik Indonesia selandjutnja. Memang akan ada manfaatnja apabila dalam melangkah madju terus kemuka orang pada sesuatu saat membuat suatu perhitungan dari apa jang telah ditjapainja dengan menengok djauh kebelakang dari saat ia mulai bergerak madju sampai saat itu untuk kemudian membuat suatu perentjanaan baru jang lebih terarah guna melangkah terus kehari depan setjara gemilang.

Dengan demikian perspektif-nja hari depan ditjoba untuk diprojeksikan dengan latar belakang pengalaman², peristiwa2 dan apa jang telah ditjapainja dari masa jang telah lalu hingga sekarang.

Untuk keperluan itu maka ditjoba untuk menguraikan situasi dan perkembangan dari perdjoangan tsb. sehingga terbentuknja G.K B.I. pada tgl. 18 September 1948 di Jogjakarta serta perkembangan dan pertumbuhan G.K.B.I. hingga dewasa ini.