Halaman:Gerakan wanita di dunia.pdf/142

Halaman ini tervalidasi
12. ORGANISASI-ORGANISASI INTERNASIONAL

Diantara dua organisasi internasional, jaitu Serikat Wanita Kristen Sedunia (dalam bahasa Inggeris dipendekkan W.Y.W.C.A.) dan Madjelis Wanita Internasional (I.C.W.), sukar ditentukan, organisasi mana jang lebih dahulu berdiri. Usaha mendirikan Madjelis Wanita Internasional itu didjalankan oleh Amerika pada tahun 1888, tetapi baru sepuluh tahun kemudian organisasi itu sebenar-benarnja mulai bekerdja. Wanita Kristen Sedunia didirikan pada tahun 1894, tetapi terus bergerak. Oleh sebab Serikat Wanita Kristen dimasing-masing negeri sudah njata lebih tua dari Pusat-pusat Madjelis Wanita, maka baiklah kami mendahulukan W.Y.W.CA. atau, Serikat Wanita Kristen Sedunia.

Serikat ini didirikan di London, seperti telah kami katakan tadi pada tahun 1894. Organisasi ini ialah tjabang untuk kaum wanita dari Serikat Pemuda Kristen Sedunia jang djauh lebih tua umurnja. Ia menggabungkan organisasi-organisasi wanita Kristen nasional, supaja mereka saling kenal-mengenal, adjar-mengadjar dan tolong-menolong. Masing-masing Serikat Nasional itu merdeka dalam gerakannja, akan tetapi Serikat Sedunia memberi nasehat dan bantuan dimana perlu. Y.M.C.A. dan Y.W.C.A. itu sebenar-benarnja dari mulanja organisasi-organisasi seluruh dunia jang melaksanakan kerdja sama antara Timur dan Barat, Utara dan Selatan. Dinegara-negara seperti Tiongkok, Djepang dan India, organisasi ini banjak djasanja dalam memerdekakan dan menjadarkan kaum wanita. Agama Kristen tidak hanja diadjarkan pada mereka jang sudah terasing daripadanja (jakni di Barat) dan jang belum pernah mendengarnja (di Timur); akan tetapi banjak diichtiarkan untuk men-

124