Halaman:KHI id.pdf/5

Halaman ini telah diuji baca

KATA PENGANTAR

 Puji dan syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT atas Inayah-Nya buku Kompilasi Hukum Islam di Indonesia ini dapat disusun dan digandakan. Shalawat dan salam semoga tercurah kepada junjungan kita Nabi Muhamad SAW, keluarganya dan sahabatnya.
 Buku Kompilasi Hukum Islam di Indonesia merupakan implementasi dari Instruksi Presiden Republik Indonesia Nomor 1 Tahun 1991 tentang Penyebaran Kompilasi Hukum Islam yang telah ditindak lanjuti dengan ditetapkannya Keputusan Menteri Agama Nomor 154 Tahun 1991 tentang Pelaksanaan Instruksi Presiden Republik Indonesia Nomor 1 Tahun 1991.
 Dengan diterbitkannya buku Kompilasi Hukum Islam di Indonesia ini, diharapkan dapat melengkapi dan menyempumakan berbagai buku peraturan tentang perkawinan, baik sebagai landasan hukum, pedoman, pembinaan dan penyuluhan maupun sebagai bahan referensi dan kajian.