Tan Tongkoan.
Dengan menggunakan kèsaktiannya, dalam sėkejap Ngo Kong têlah sampai di Tan Tongkoan. Ia langsung menemui Tong bun koa dan minta segera di sampaikan kepada Kolonel Lie Ciang.
― Sampaikan kepada Lie ciangkun bahwa seorang kenalan lama yang bérnama Ngo Kong hendak bertemu.
― Baik tuan silahkan menunggu dulu ! Tong Bun koa atau serdadu penjaga pintu cepat² masuk dan melaporkan hal itu kepada Lie Ceng.
― Ngo Kong? Ya, ya dia adalah seorang sahabat lama yang sudah puluhan tahun tidak bertemu. Sungguh kunjungannya sangat menggirangkan suruh masuk !
Penjaga pintu itu berlari lari keluar dan mempersilahkan sasterawan yang mengaku bernama Ngo Kong itu masuk.
Masuklah Ngo Kong dengan wajah penuh kegusaran, hal mana membuat Lie Ceng tidak mengerti. Dari masuk dan saling memberi hormat, selalu saja sahabatnya itu menunjukkan air muka kurang senang dan dingin, dan sebelumnya ia menegur terdengar sahabatnya sudah mendahului buka suara dengan keras.
18