Halaman ini telah diuji baca
- 15 -
Begitupun kepada perempuan jang sudah tua, terutama bundanja dan saudara ibu jang perempuan serta sekalian kerabat kaum ibu, dihormatilah diberikan hak-haknja.
Bersabda djundjungan Nabi Muhammad s.a.w. :
(teks Arab) | Takutlah kamu kepada Allah ditentang urusan kaum ibu dan budak-budakmu jang kemerdekaannja di tanganmu. |
Tersebut didalam Hadits jang diriwajatkan oleh Imam Tirmidzi, bahwa ada seorang datang kepada djundjungan Nabi dengan katanja: „Saja telah berbuat dosa jang besar, apakah saja dapat ampunan?” „Sahut Nabi s.a.w.: „Apakah kau punja ibu?”. Djawabnya: „Tidak”, „Apakah kau punja chalah (saudara ibu jang perempuan)?” Djawabnya: „Ada”. Maka bersabda beliau: „Berbakti dan berbuat baiklah kepadanja karena chalah itu sebagai ibu”.