Halaman:Kalimantan.pdf/18

Halaman ini tervalidasi

Maka dengan terbitnja Buku Peringatan ini, sedjilid untuk setiap Propinsi, mudah-mudahan sadja perhatian masjarakat terhadap daerah, selainnja Djawa dan Sumatera, terutama Kalimantan dapatlah bertambah dengan sepertinja.
Tentang isi buku, harus diakui bahwa masih djauh daripada memuaskan. Alasan tak guna dikemukakan. Tjukup kiranja, djika disertai dengan idaman supaja dapat diperbaiki untuk tjetakan jang kedua dan selandjutnja.
Achirulkalam perlu sekali dari tempat ini diutjapkan banjak-banjak terimakasih kepada semua Djawatan-djawatan serta instansi-instansi dan orang-orang perseorangan jang telah sudi menjumbangkan buah fikirannja, bahan-bahan dan buah penanja kepada usaha ini. Tak dapat kami menjebutkan satu demi satu. Karena banjaknja, chawatir kalau-kalau ada jang tertjitjir, padahal bantuan sekalian mereka itu sangat kami hargakan sekali.
Hanja kepada Dr. Moerdjani dan Kolonel Sadikin, Gubernur Kepala Daerah Propinsi Kalimantan dan Panglima Territorium VI, sebagai pembesar tertinggi Pemerintah Sipil dan Ketenteraan, utjapan terima-kasih itu kami istimewakan untuk kata-kata sambutan kedua beliau itu terhadap terbitnja buku ini.
Dengan ini "Buku Peringatan Kalimantan” kami sadjikan kepada chalajak ramai, dengan harapan agar Kalimantan lebih dikenal dan agar tumbuh tjinta terhadap Kalimantan jang kini masih dapat digambarkan laksana gadis jang menunggu-nunggu kekasihnja.

DJAWATAN PENERANGAN PROPINSI
KALIMANTAN.

14