Halaman:Mustikarasa.pdf/1033

Halaman ini tervalidasi

Tjara membuatnja :

  1. Singkong dikupas, ditjutji, diparut, ditambah garam halus, dibentuk bulat sebesar kelereng didalamnja diisi dengan gula merah jang telah diiris halus.
  2. Kelapa dibersihkan, diparut, dibuat santan kental.
  3. Butiran² tadi dibungkus dengan daun pisang, dialas daun pandan, disiram dengan santan kental tadi. Dikukus sampai masak. Setiap bungkusan berisi 2 butir.
  4. Menghidangkannja daun dirapihkan (digunting bagian atasnja).



MENIRAN

Bahan² :

beras 1 kg. daun pisang sebagai
garam ½ sdm. pembungkus
kelapa ½ bh.

Tjara membuatnija :

  1. Beras direndam air selama 3 djam, lalu dikeringkan.
  2. Sesudah itu ditumbuk mendjadi menir (lebih besar dari tepung).
  3. Kelapa diparut dan didjadikan santan kental (3 gelas).
  4. Menir dikukus selama 1 djam.
  5. Santan kental dan garam direbus sampai mendidih.
  6. Menir jang sudah dikukus, ditjampur dengan santan dan garam jang mendidih tadi.
  7. Djika sudah dingin, dibungkusi daun pisang.
  8. Bungkusan dikukus lagi selama satu djam.



MENTO

Bahan² :

ketela pohon 1 kg.
katjang tolo ¼ kg.
kelapa ½ bh.
garam ½ sdt.

Resep Masakan Indonesia Warisan Sukarno1025