Halaman:PDIKM 691-08 Majalah Aboean Goeroe-Goeroe Agustus 1927.pdf/8

Halaman ini belum diuji baca

106 A.G.G.


PEMBATJA JANG TERHORMAT!

Berhoeboeng dengan haloean orgaan kita ini oentoek perdadjoekan Onderwijs, bahasa dan bangsa, terhasratlah dihati pengarang, setiap terbit akan menghiasi dengan chabar-chabar dari negeri loearan jang mengenai keperloean kita orang `Alam Minangkabau, baik dimasa jang akan datang, diwaktoe jang telah laloe ataupoen diketika jang ada sekarang.

Tanah `Arab mengenai keperloean kita, karena peroelangan bangsa kita ke Mekah dan peratoeran-peratoeran agama kita jang dilakoekan dalam bahasa itoe.

Kehadapan Medewerker e. Dt. Sanggoeno di Radjo dan pembantoe e. Habib Almadjidy jang senantiasa mengoebahi orgaan ini dengan `Adat Minangkabau dan Agama Islam, boekan sedikit oetjapan terima kasih Redactie, moga-moga beliau-beliau itoe senantiasa berkesempatan menghadiahkan tenaganja oentoek orgaan kita ini, begitoepoen e. e. jang lain jang soedi mendjerihkan tenaganja dan melimpahkan 'ilmoe pengetahoeannja, oentoek bangsa tanah airnja.

Kita berharap sedikit hari lagi, akan ada rentjana-rentjana tentangan Kesehatan — kehakiman -- peroesahaan — kebestoeran negeri — pengadjaran agama — sport dan lain-lain, dari e. e. jang boediman.

Dari chabar-chabar kawat Aneta jang diterimanja dari negeri loearan meskipoen singkat-singkat, dapat djoega kita pemandangan oentoek mendjadikannja rentjana-rentjana jang tersoesoen, seperti warta jang dibawah ini.

TANAH ARAB.'

Bangsa `Arab itoe dahoeloe, adalah terbahagi doea, atas azas dan kemaoean jang bertentangan sekali. Jang seboeah, jaitoe jang mengediami tepi laoet sepandjang pesisir Laoetan Tengah, bersenang hati dibawah koeasaan bangsa lain dan jang seboeah lagi berhaloean' koeno, beralasan dengan Agama akan mardeka dan teroes-meneroes beroesaha mentjahari kekoeasaan jang lebih besar menoeroet djalan-djalan dan tjita-tjita jang dikehendaki Nabi Moehammad almarhoem.

Waktoe perang doenia jang laloe, kedoea bahagian jang sebangsa itoe, bertentangan hingga sampai mempergoenakan mata pedang dan oedjoeng bajonet, jang tentoe membawa ketiwasan kepada salah satoenja.

Sampai kepada achirnja perang doenia, orang-orang dalam doenia Islam, masih beloem dapat mempestikan, siapa jang akan memiliki tanah `Arab itoe.

Sjarif Mekah ketoeroenan Nabi Moehammad dan Ibnoe Sa'oed ketoeroenan kaoem Wahabi jang sangat koeno, bermaksoed akau meninggikan deradjat keislaman, walaupoen dengan djalan menoempahkan darah. Kaoem Wahabi akan melenjapkan sekalian manoesia jang tama' akan kekoeasaan,