Halaman:Permainan rakyat daerah Kalimantan Selatan.pdf/65

Halaman ini tervalidasi

7. Iringan ( musik, gamelan dan sebagainya )

Permainan Bagimpar tidak memerlukan iringan musik apapun, baik berupa musik vokal maupun alat musik lainnya.

8. Jalannya permainan

a. Persiapannya

Sebelum diadakan permainan, lebih dahulu diadakan persiapan - persiapan, terutama sekali mencari alat permainan yang digunakan untuk undas/alat pasangan. Alat permainan yang dicari ini tidak terlalu besar dan tidak terlalu kecil. Kalau terlalu besar. maka akan sulit waktu membawa di punggung kaki. Dan apabila terlalu kecil maka kawan lawan bermain biasanya akan protes, karena mereka sulit mengenai undas apabila yang bersangkutan waktu pasang.

Kalau permainan yang diadakan secara beregu, mereka menetapkan anggota masing - masing regu. Untuk keseimbangan dalam permainan, mereka biasanya memadu yang besar dengan yang besar, yang terampil dengan yang terampil dan yang kecil dengan sesama kecil.

Jika semua itu sudah disiapkan, dan untuk menentukan siapa atau regu yang mana berhak memulai permaman, maka diadakanlah pinsut. Kalau permainan itu diadakan secara beregu, masing-masing regu menunjuk seorang temannya sebagai wakil dari kelompok masing - masing Wakil yang menang pinsut menjadi pemain atau kelompok / regu yang naik, yaitu sebagai pemain perorangan / beregu yang menjalankan permainan. Bagi yang kalah akan menjadi pemain atau kelompok/regu yang pasang.

b. Aturan permainan

Permainan Bagimpar ini mempunyai aturan permainan sebagai berikut:
1). Keadaan undas semua pemain harus berimbang. Maksudnya tidak ada yang terlalu besar dan tidak ada pula yang terlalu kecil.
2). Setiap pemain pada waktu membawa undas, baik waktu akan mengadakan gimparan maupun ketika bainting - intingan ( berjalan dengan satu kaki ) apabila undasnya terjatuh dari punggung kaki. maka pemain itu dikatakan mati x)
3). Pemain yang mati dalam permainan secara perorangan akan langsung menjadi pemain yang pasang. tetapi kalau dalam beregu pemain yang mati itu dapat dibela ( digantikan ) oieh temannya sekelompok yang belum mati. Kalau pembelaan itu berhasil. pemain yang
64