Halaman:Rentjana Ekonomi.pdf/50

Halaman ini tervalidasi
Denmas: Kalau Djabatan menjoesoen itoe berbentoek satoe Panitia, maka Panitia sematjam ini mesti diberi kekoeasaan penoeh boeat mentjari keterangan ini dan itoe dari semoea badan dan kantor pemerintah jang berhoeboengan, boekan? Teroetama poela jang berhoeboengan dengan Ekonomi. Pekerdjaan menjoesoen atau lebih tegas, pekerdjaan menaksir ini mestinja pekerdjaan ahli.
Patjoel: Tetapi kalau Djabatan atau Panitya Penjoesoen soedah membikin sesoeatoe rentjana siapakah jang mesti memoetoeskan betoel atau tidaknja taksiran Panitya itoe?
Denmas: Tentoelah para ahli tadi bersama-sama dengan pengoeroes industri.
Mr.Apal: Pemerintah dan Dewan Perwakilan boekankah mesti ikoet poela meroendingkan dan memoetoeskan benar atau tidaknja taksiran Panitya itoe?
Godam: Para ahli, para Pengoeroes Industri, Kemantrian beserta Dewan Perwakilan Rakjat memangnja mesti ikoet beroending dan memoetoes. Tetapi djoega ta' boleh loepa wakilnja kaoem Pekerdja jang tersoesoen dalam berbagai-bagai Pakbon. Apalagi wakilnja kaoem pemakai, konsoemer jang djoetaan itoe ta' boleh poela ditinggalkan. Kebanjakan mereka jang diseboet dibelakang ini soedah tersoesoen dalam koperasi. Adjaklah poela para wakil koperasi itoe beroending dan memoetoes! Ingatlah bahwa RENTJANA itoe ialah boeat masjarakat seloeroehnja. Boekanlah boeat satoe golongan sadja, berapapoen besarnja golongan itoe.
Mr.Apal: Achirnja Djabatan Pengawas itoe mestilah mempoenjai penjelidik jang bepergian kesana kesini.
Godam: Mestinja begitoe.
Denmas: Sekarang soedahlah terang begitoe KEKOEASAAN atas RENTJANA EKONOMI itoe. Nanti akan diroendingkan poela TJARA mendjalankan rentjana itoe. Tetapi sebeloemnja itoe baik djoega kau berikan sekali lagi ketetapan (definisi)-nja RENTJANA itoe.
Mr. Apal: Doeloe soedah ditetapkan bahwa: RENTJANA EKONOMI ialah daja-oepaja me-masjarakatkan, Alat-Penghasil, Penghasilan, Pembagian Hasil, Gadji dan Hidoep-Sosial.
Godam: Benar, Definisi ini memangnja soedah tjoekoep. Tetapi ada definisi jang lebih penoeh dan lebih tjotjok dipakai menaksir.
Patjoel: Tjobalah seboetkan!
Godam: RENTJANA EKONOMI, ialah Oeresan perekonomian jang teratoer dengan maksoed soepaja Prodoeksi tjotjok dengan Konsumsi, serta berdasarkan hidoep sama-rata dan tolong-bertolong.

48