Halaman:Sastra Lisan Minangkabau.pdf/17

Halaman ini telah diuji baca

Untuk mendapatkan data dan informasi tentang latar belakang jenis sastra lisan yang diteliti dan pandangan dari masyarakat diedarkan dua buah bentuk daftar pertanyaan yang ditujukan kepada sepuluh orang penutur untuk setiap daerah dan kepada anggota masyarakat yang berstatus ninik mamak, alim ulama, pejabat, cerdik pandai, dan pemuda sebanyak lima puluh orang untuk setiap daerah. Di samping itu, daftar pertanyaan untuk anggota masyarakat, yaitu kepada sepuluh orang penyair di kota Padang diedarkan secara khusus.

Sedangkan penyebaran daftar pertanyaan pada lokasi penelitian dilaksanakan secara acak (random), Dari jawaban yang masuk dapat dinyatakan bahwa jumlah sampel ada sebanyak 306 orang.

1.3 Metode dan Teknik Penelitian

Data yang masuk diperoleh dengan beberapa cara, yaitu dengan pengisian daftar pertanyaan, rekaman, pencatatan, dan wawancara terbuka. Pengolahan data dari jawaban kedua daftar pertanyaan setelah dikelompok-kelompokkan, kemudian digolong-golongkan sesuai dengan sasaran yang dicari melalui tabulasi. Hasil pengolahan semacam ini telah dapat menggambarkan adanya kecenderungan tertentu yang kemudian hasilnya itu dijabarkan dalam bentuk persentase.

Untuk keperluan transkripsi dipakai teknik rekaman.

3