Halaman:Sistem Kesatuan Hidup Setempat Daerah Bali.pdf/102

Halaman ini tervalidasi

Variasi mana sebenarnya memperlihatkan bagaimana struktur kepemimpinan harus dilengkapi dengan berbagai badan serta aparat yang akan mempermudah pelaksanaan tugas-tugas administratif banjar dan desa tadi. Dalam hubungan ini para pemimpin tersebut tetap mempunyai kewenangan dalam tugas-tugasnya masing-masing, dan bagan-bagan tersebut memperlihatkan betapa tugas administratif atau kedinasan dalam suatu komunitas yang tersebut desa atau banjar cukup rumit untuk dikerjakan.

 3. Pimpinan masyarakat:

 Struktur pimpinan masyarakat dimaksudkan di sebagai suatu struktur kepemimpinan yang dipunyai oleh suatu komunitas kecil sekarang ini. Artinya suatu pengambaran perbedaan kedudukan para pemimpin pada komunitas tersebut, baik pemimpin tradisional, maupun pimpinan masa kini yang kemungkinan antara keduanya ada kaitannya. Contoh dalam organisasi Lembaga Sosial Desa:


92