Halaman:UU 20 2011.djvu/14

Halaman ini telah diuji baca
- 14 -
    1. jaminan penyewa terhadap tanah yang dikembalikan tidak terdapat permasalahan fisik, administrasi, dan hukum.


  1. Jangka waktu sewa atas tanah sebagaimana dimaksud pada ayat (2) huruf b diberikan selama 60 (enam puluh) tahun sejak ditandatanganinya perjanjian tertulis.
  2. Penetapan tarif sewa atas tanah dilakukan oleh Pemerintah untuk menjamin keterjangkauan harga jual sarusun umum bagi MBR.
  3. Perjanjian tertulis sebagaimana dimaksud pada ayat (2) dicatatkan di kantor pertanahan.


Bagian Kedua
Penyediaan Tanah

Pasal 22
  1. Penyediaan tanah untuk pembangunan rumah susun dapat dilakukan melalui:
    1. pemberian hak atas tanah terhadap tanah yang langsung dikuasai negara;
    2. konsolidasi tanah oleh pemilik tanah;
    3. peralihan atau pelepasan hak atas tanah oleh pemegang hak atas tanah;
    4. pemanfaatan barang milik negara atau barang milik daerah berupa tanah;
    5. pendayagunaan tanah wakaf;
    6. pendayagunaan sebagian tanah negara bekas tanah terlantar; dan/atau
    7. pengadaan tanah untuk pembangunan bagi kepentingan umum.


  2. Penyediaan tanah sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dilaksanakan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.


(3) Dalam. . .