Bantuan:Pengantar
Bagian dari seri panduan ringkas: Pengantar umum – Menjelajah – Penyuntingan – Menambah naskah – Menambah gambar – Bantuan lainnya
Ini adalah sebuah pengantar umum untuk Wikisource, Perpustakaan Bebas. Pranala-pranala di kepala halaman terhubung dengan halaman pengantar yang lebih spesifik tentang Wikisource. Jika Anda baru bergabung, silakan baca halaman ini terlebih dahulu.
Tentang WikisourceSunting
Wikisource menerapkan pendekatan wiki dalam membangun sebuah perpustakaan bebas dengan membebaskan kontributor secara sukarela mengumpulkan, mengorganisir, menguji-baca, menambahkan ilustrasi, dan menganotasi naskah sumber berbahasa Indonesia. Wikisource, Perpustakaan Bebas, adalah proyek dari Yayasan Wikimedia dan saudara dari situs Wikipedia, Ensiklopedia Bebas. Seperti Wikipedia, proyek Wikisource bebas disunting siapa saja juga mengikuti Kebijakan Penggunaan. Naskah-naskah sumber di Wikisource dapat dihubungkan dengan artikel di Wikipedia untuk membantu riset yang efektif.
Mulai berkontribusiSunting
Jangan takut untuk berkontribusi!. Jika Anda membuat kesalahan, orang lain akan memperbaiki kesalahan Anda. Kami adalah sebuah komunitas kontributor dan kami senang untuk membantu Anda jika Anda memerlukan. Anda dapat menambahkan atau menyunting naskah sumber kapan saja, baik Anda masuk log atau pun tidak. Anda dapat menghubungi komunitas dengan mengirimkan pesan pada halaman forum komunitas: Warung Kopi.
Semua orang terus mengembangkan Wikisource dengan melengkapi naskah yang sudah ada atau menambahkan naskah baru. Halaman Perubahan Terbaru mencantumkan beberapa suntingan yang paling baru. Hingga saat ini, sudah ada 6.984 halaman sumber utama! Sebelum Anda menambahkan naskah baru, silakan baca tuntas seluruh seri panduan ringkas ini.
Fitur WikisourceSunting
Tab: Di bagian kepala setiap halaman Wikisource terdapat beberapa pranala yang disebut "tab". Tab-tab ini memberikan akses ke halaman lain yang terkait dengan halaman yang sedang Anda lihat. Klik pada tab "Pembicaraan" untuk melihat halaman pembicaraan, tempat Anda dapat mendiskusikan halaman dengan kontributor lain. Tab "Sunting" memungkinkan Anda menyunting hampir semua halaman di Wikisource. Anda dapat melihat siapa saja yang menyunting halaman sebelumnya dan bahkan melihat versi halaman pada tab "Versi Terdahulu". Jika Anda sudah masuk log, Anda dapat memindahkan judul halaman ke judul baru dengan mengklik tab "Pindahkan".
Di sepanjang sisi kiri halaman terdapat empat bagian.
Menu navigasi: Bagian 'navigasi' adalah menu utama untuk Wikisource, dan mengarah ke berbagai halaman yang penting di Wikisource. Halaman utama terhubung ke berbagai halaman yang penting di Wikisource serta menampilkan berita terbaru atau kejadian. Warung kopi adalah portal komunitas, dan merupakan tempat untuk berdiskusi jika anda memerlukan bantuan atau ingin menghubungi komunitas. Perubahan terbaru adalah daftar suntingan terbaru di Wikisource, halaman sembarang akan memilih halaman untuk menampilkan secara acak, dan Bantuan terhubung ke halaman bantuan.
Cari: Kotak pencarian memungkinkan anda untuk mencari artikel di Wikisource. Jika anda tahu persis nama dari sebuah artikel, ketik ke dalam kotak dan klik. Jika anda ingin mencari sebuah artikel menggunakan kata kunci, ketik kata-kata yang relevan dan klik.
Peralatan: Menu ini berisi daftar berbagai alat. Pranala akan menampilkan daftar halaman di Wikisource yang berisi pranala ke halaman yang sedang anda lihat. Perubahan terkait adalah daftar perubahan terbaru terhadap halaman halaman saat ini yang anda lihat. Unggah berkas memungkinkan anda untuk menambahkan gambar atau berkas media lainnya ke Wikisource. Halaman khusus berisi berbagai halaman otomatis yang dibuat dan diperbarui oleh Wikisource, halaman tersebut tidak dapat diedit.
Bahasa lain: Menu ini menghubungkan ke halaman setara proyek Wikisource dalam bahasa lain.